Sekumpulan warga yang berusaha untuk mandiri, tidak iri, tidak dengki, berusaha menjadi diri sendiri serta ANTI-KONTRAK RUMAH lagi. KOMPAK - RUKUN - BERSAHABAT (Bersih,Sabar,Harmonis,Bermartabat) adalah motto kami.

Member Of PBH-09



Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Mohon maaf lahir dan bathin

Selasa, Agustus 12, 2008

PAERAN CUP 2008 : Ganda Putra Babak 2

Pertandingan PAERAN CUP 2008 untuk Ganda Putra pada hari Sabtu tanggal 09 Agustus 2008 telah memasuki Babak Kedua penyisihan group dan satu diantaranya yakni di Group A malah sudah memasuki Babak Semifinal.

BABAK KE 2

Pertandingan di Group A berlaga pasangan muda Mas Gontho / Mas Wahyu berhadapan dengan pasangan selebritis Pakdhe Paeran / Pak Ugi.
Meski Mas Wahyu yang sempat mendapat insiden dijalanan yang mengakibatkan telapak kaki mesti di perban, tapi semangat juang untuk bertanding tidak surut.
Dari kedua pasangan, terasa imbang, perolehan angka cukup ketat, meski Pakdhe Paeran dan Mas Gontho harus ekstra keras untuk mempertahankan bola.
Sampai akhir pertandingan, kemenangan berada di tangan pasangan Mas Gontho / Mas Wahyu.


Partai selanjutanya di Group A berhadapan pasangan Pak Harto / Pak Poltak VS Pak Daslan / Pak Iswadi yang ( di favoritkan juga bakal menjadi salah satu kandidat juara ).
Sejak dari awal pertandingan, pasangan Pak Daslan / Pak Iswadi selalu menekan terus, sehingga Pak Poltak / Pak Harto kentara sekali kewalahan menyelamatkan bola.
Dan angka perolehannyapun tertinggal jauh untuk kemenangan kandidat juara Pak Daslan / Pak Iswadi.


Di Group B bertanding pasangan gaek Pak Sentot / Kakek Sadeli bertarung dengan pasangan dadakan Pak Joni T / Pak Heri yang berlangsung cukup ramai dan imbang, sehingga perolehan angka cukup sulit untuk kedua pasangan.
Bola-bola dropshot pak Sentot memang sering mematikan langkah pasangan lawan.
Hingga akhirnya, pasangan Pak Sentot / Kakek Sadeli menghempaskan impian pasangan Pak Joni T / Pak Heri untuk bertahan ke babak selanjutnya.



Pada Group C, berhadapan antara pasangan Pak Jon Security / Mang Deden bertarung melawan pasangan “pasukan Bodrex” Pak Teguh W / Pak Andi Danau.
Pada pertandingan ini, permainan pasangan Pak Jon Sec / Mang Deden sangat sulit ditembus oleh serangan Pak Andi Danau / Pak Teguh W, sebaliknya serangan keras Pak Jon Sec / Mang Deden bertubi-tubi menghunjam lawan.
Kemenanganpun berada ditangan pasangan Pak Jon Sec / Mang Deden.



SEMIFINAL

Pada malam ini juga, ditandingkan SEMIFINAL di Group A antara pasangan Pak Daslan / Pak Iswadi melawan pasangan muda Mas Gontho / Mas Wahyu.
Ini adalah “partai perang saudara” yang terjadi kesekian kalinya di Paeran Cup, karena antra Pak Iswadi dan Mas Wahyu adalah kakak beradik.
Yang patut jadi perhatian adalah, kedua pasangan malam ini juga baru saja mengalahakn lawan-lawan mereka, sehingga kedua pasangan bermain untuk kedua kalinya, karena adanya kesanggupan waktu tanding jika dilaksanakan pada hari Jum’at 15 Agustus mendatang.
Dari hasil akhir pertandingan, kemenangan berada di tangan pasangan Pak Iswadi / Pak Daslan yang menghantarakan mereka berdua ke babak FINAL Sabtu 16 Agustus.
Ini berarti, setidaknya hadiah Juara Ke-3 sudah ditangan.
Selamat.....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger
C1> Nuryanto (44) - Abdullah (45) -Asep SH (46) - Agung (47) - Gatot (48) - Dirman (49) - Munawar (50) - Nanang DBK (51) - Rahmat (52) - Wilson (53) - Teguh W (54) - Rahmanto (55) - Irfan (56) - Sentot (58) - Ari (59) - Tri Laksono (60) - Supri (61) - Hadi (62) - Iswadi (65) - Ambari (66).
C2> H. Yusman (01-02) - Poltak (05) - Andi Widyatmoko (06) - Budi S (07) - Aidin (08) Mardi (09) - Hariyadi (10) - Rudi (11) - Asep M (12).
C3>Mugi (01) - Slamet J (02) - Andi Atmaja (03)- Joni S (04) - Agus K (05) - Adiwibowo (06) - Paeran (07) - Ranto (09)- Teguh NY (12).
C4> Lutfi (01) - Daryono (02) - Andi Wijaya (03) - Mahbub (04) - Sofyan (05) - Wawan (06) - Nandang (10) - Pras (11) - Ugi (12) - Heri (12A).
C5> Awi (02) - Nurhayati (03) - Agus W (04) - Suharto (05) - Gio K (06) - Arif (12A) - Imam (14) - Yatman (15) - Nanang (16) - Teha (17).

update : 29 Jan 09