Sekumpulan warga yang berusaha untuk mandiri, tidak iri, tidak dengki, berusaha menjadi diri sendiri serta ANTI-KONTRAK RUMAH lagi. KOMPAK - RUKUN - BERSAHABAT (Bersih,Sabar,Harmonis,Bermartabat) adalah motto kami.

Member Of PBH-09



Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Mohon maaf lahir dan bathin

Senin, Juli 14, 2008

PAERAN CUP : Perdana GANDA PUTRI

Gelaran perdana babak penyisihan group PAERAN CUP untuk bulutangkis Ganda Putri telah berlangsung hari Minggu tanggal 13 Juli 2008 mulai jam 20.00.

Pertandingan malam itu menggelar 3 partai di masing-masing group A, B dan C.

Pada group B terjadi sedikit perubahan pasangan pemain, yang semula pasangan Ibu Aidin dan Ibu Imam, sampai akan dimulai Ibu Imam tidak dapat hadir karena alas an kesehatan. Sehubungan dengan komitmen panitia bahwa sedapat mungkin tidak memberlakukan WO, maka dengan waktu yang mepet harus mencari penggantinya secepatnya, untunglah Ibu Sentot C1/58 bersedia ikut setelah dibujuk rayu oleh panitia dan tentu saja …..Bapak Sentot-lah ya….Wuuuuuiiiihhhh lega juga rasanya.

Setelah semua pasangan komplit, akhirnya pertandingan dimulai dengan dipimpin oleh wasit Pak Nandang ( semangat banget……abis yang main ibu-ibu,..coba kalo bapak-bapak,…..ogahlah…yao..).

Pada partai pertama Group A bertanding pasangan Ibu Ami Suranto/Ibu Diah Asep melawan Ibu Pras/Sdri. Lintang dengan dimenangkan oleh pasangan Ibu Ami Suranto/Ibu Diah Asep dengan perolehan angka 30-11.


Ibu Ami Suranto/ Ibu Diah Asep VS Ibu Pras/Sdri Lintang

Partai kedua Group B bertanding antara pasangan Ibu Aidin/Ibu Sentot melawan Ibu Gio/Ibu Awi dan dimenangkan oleh Ibu Gio/Ibu Awi dengan nilai 30-5.

Ibu Sentot/Ibu Aidin VS Ibu Gio/Ibu Awi

Memang sangat terasa sekali perbedaan angkanya, patut diketahui, karena Ibu Aidin adalah “pendatang baru” di komplek PBH09 dan langsung berpasangan Ibu Sentot yang malam itu baru dikenalnya. Jadilah….kekompakan belom terjalin.

Tetapi…manfaatnya….jadi ajang tali silaturahmi.

Partai ketiga group C alias partai terakhir malam itu, adalah partai yang sangat menarik, karena antara kedua pasangan Bunda Maia/Ibu Widya Iswadi melawan Ibu Nanang/Sdri Ika sangatlah seimbang. Perolehan angka mereka saling kejar mengejar.

Pada akhirnya, kemenangan berpihak pada pasangan Bunda Maia/Ibu Widya Iswadi dengan nilai 30-28.

Bunda Maia/Ibu Widya Iswadi VS Ibu Nanang/Sdri. Ika


FOTO LAIN :

In Action : Smash !


Antusias penonton warga PBH09



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger
C1> Nuryanto (44) - Abdullah (45) -Asep SH (46) - Agung (47) - Gatot (48) - Dirman (49) - Munawar (50) - Nanang DBK (51) - Rahmat (52) - Wilson (53) - Teguh W (54) - Rahmanto (55) - Irfan (56) - Sentot (58) - Ari (59) - Tri Laksono (60) - Supri (61) - Hadi (62) - Iswadi (65) - Ambari (66).
C2> H. Yusman (01-02) - Poltak (05) - Andi Widyatmoko (06) - Budi S (07) - Aidin (08) Mardi (09) - Hariyadi (10) - Rudi (11) - Asep M (12).
C3>Mugi (01) - Slamet J (02) - Andi Atmaja (03)- Joni S (04) - Agus K (05) - Adiwibowo (06) - Paeran (07) - Ranto (09)- Teguh NY (12).
C4> Lutfi (01) - Daryono (02) - Andi Wijaya (03) - Mahbub (04) - Sofyan (05) - Wawan (06) - Nandang (10) - Pras (11) - Ugi (12) - Heri (12A).
C5> Awi (02) - Nurhayati (03) - Agus W (04) - Suharto (05) - Gio K (06) - Arif (12A) - Imam (14) - Yatman (15) - Nanang (16) - Teha (17).

update : 29 Jan 09