Sekumpulan warga yang berusaha untuk mandiri, tidak iri, tidak dengki, berusaha menjadi diri sendiri serta ANTI-KONTRAK RUMAH lagi. KOMPAK - RUKUN - BERSAHABAT (Bersih,Sabar,Harmonis,Bermartabat) adalah motto kami.

Member Of PBH-09



Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Mohon maaf lahir dan bathin

Rabu, Juli 18, 2007

Pengajian Bapak : Perdana


Setelah mengorbit lebih dahulu pengajian ibu-ibu RT. 09 yang diselenggarakan setiap hari Kamis malam, kini giliran pengajian bapak-bapak mulai dilaksanakan.

Meski memerlukan proses yang agak lama karena berbagai sebab akhirnya kesampaian juga pengajian perdana di rumah Pak Dirman pada hari Rabu malam tanggal 4 Juli 2007.

Dan direncanakan akan dilakukan 2 kali dalam sebulan setiap hari Rabu pada minggu pertama dan ketiga.

Pada pengajian perdana, lumayan banyak warga bapak RT. 09 yang hadir, meskipun kala itu undangan bersifat sangat mendadak baru disebar Rabu pagi oleh seksi keagamaan yaitu Kakek Sadeli.

Bertempat di kediaman Pak Dirman, acara digelar dengan lancar dengan pemimpin pengajian yang saat ini masih dari kalangan sendiri yaitu Pak Moh. Suharto mulai dari sekitar jam 8 malam dan berakhir sampai jam 11.00 dan cukup banyak topik yang dibicarakan.

Untuk selanjutnya acara pengajian diadakan pada hari Rabu tanggal 18 Juli bertempat di rumah kediaman Pak Teguh Blok C1 No. 54.

Bagi bapak-bapak warga RT. 09 dipersilahkan bergabung. Ditunggu......

5 komentar:

  1. pak utk pengajian berikutnya tgl 1 agustus 2007 dirumah pak rahmat, kayanya perlu undangan/edaran kalee, soale kemaren banyak yg gak datang (atau pada gak tau gitu loh...)

    BalasHapus
  2. Oke..Pak...ntar aku buatin dech UNDANGAN-nya....
    Soalnya kemaren gak ada yang bilang.
    Sabar aja....emang warga kita mesti pake "woro-woro".

    BalasHapus
  3. baru tahu nich kalau rt-09 udah ada blognya.

    pengajian di rumah pak dirman sempet dateng, yang di pak teguh gak bisa dateng.
    sory ya bapak-2 yg lain kemaren agak meriang hehe.

    usul nich buat moderator, komentarnya di tampilin di bawah postingan dong biar lebih asik.

    trus satu lagi nich, materi pengajian di upload dong di sini, biar yg nggak bisa datang juga tetap tidak ketinggalan ilmunya hehe

    BalasHapus
  4. wah..wah...ntar kalo tiap pengajian bahan di-uplaod kesini,bisa-bisa nggak ada niatan dateng dong....mendingan baca aja di sini..he..he...(sori becanda).
    Oke dech..ntar sekali-sekali aja ya Pak.

    BalasHapus
  5. FYI.
    Materi pengajian sebenarnya difokuskan pada pemahaman dasar Aqiedah Islam. Untuk itu pada Temu pertama dibahas tentang tiga pertanyaan mendasar yang harus di jawab oleh kita, yaitu (1) dari mana kita berasal (2) untuk apa kita ada di dunia (3) kemana kita akan kembali.

    Pada temu dua di bahas tentang "Pengantar Menuju Pemahaman Islam". Karena materi bahasan cukup panjang, maka materi kedua ini akan juga dibahas pada pertemuan-pertemuan selanjutnya.

    Dari dua kali pertemuan, pertanyaan2 yang muncul banyak berkisar tentang fiqih.

    Semoga dengan pengajian ini kita dapat menghidupkan kembali untuk membaca Al-Qur'an. Amin

    (Abi Naufal - C5/5)

    BalasHapus

Powered By Blogger
C1> Nuryanto (44) - Abdullah (45) -Asep SH (46) - Agung (47) - Gatot (48) - Dirman (49) - Munawar (50) - Nanang DBK (51) - Rahmat (52) - Wilson (53) - Teguh W (54) - Rahmanto (55) - Irfan (56) - Sentot (58) - Ari (59) - Tri Laksono (60) - Supri (61) - Hadi (62) - Iswadi (65) - Ambari (66).
C2> H. Yusman (01-02) - Poltak (05) - Andi Widyatmoko (06) - Budi S (07) - Aidin (08) Mardi (09) - Hariyadi (10) - Rudi (11) - Asep M (12).
C3>Mugi (01) - Slamet J (02) - Andi Atmaja (03)- Joni S (04) - Agus K (05) - Adiwibowo (06) - Paeran (07) - Ranto (09)- Teguh NY (12).
C4> Lutfi (01) - Daryono (02) - Andi Wijaya (03) - Mahbub (04) - Sofyan (05) - Wawan (06) - Nandang (10) - Pras (11) - Ugi (12) - Heri (12A).
C5> Awi (02) - Nurhayati (03) - Agus W (04) - Suharto (05) - Gio K (06) - Arif (12A) - Imam (14) - Yatman (15) - Nanang (16) - Teha (17).

update : 29 Jan 09