Sekumpulan warga yang berusaha untuk mandiri, tidak iri, tidak dengki, berusaha menjadi diri sendiri serta ANTI-KONTRAK RUMAH lagi. KOMPAK - RUKUN - BERSAHABAT (Bersih,Sabar,Harmonis,Bermartabat) adalah motto kami.

Member Of PBH-09



Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Mohon maaf lahir dan bathin

Kamis, Juli 12, 2007

Sorak Sorai 17-an

Sudah hampir satu setengah bulan ini, sejak awal Juni pertandingan olah raga antar RT dilingkungan RW 12 PBH berlangsung. Pertandingan demi pertandingan dari mulai bulutangkis, bola volley putra-putri, catur, tennis meja bergulir lancar di group A atau Group B.
Untuk RT. 09 yang berada di Group B yang katanya group berat (emang beraat betul….) hanya bisa bilang istilah ”partisipasi” sajalah untuk tahun ini.
Maklumlah..di Group ini berkumpul RT-RT yang sudah mumpuni, seperti RT. 02 (sebagai juara umum tahun lalu), RT. 04, RT. 05, dan RT. 07 yang sepertinya tanpa meremehkan RT yang lain dilansir sebagai kandidat juara umum tahun ini.
Terlepas dari itu semua, sebagai RT anak bawang.....setidaknya kita tetap mempunyai semangat dan daya juang yang tinggi. Meskipun kalau di lihat, mulai dari pemain, penonton, offical dan semuanya adalah orang-orang itu juga, tinggal digonta-ganti mau jadi apa. Ibarat aktor seba bisa.
Sampi tulisan ini diturunkan, RT. 09 tinggal menyisakan 3 pertandingan lagi.
1 pertandingan bulutangkis putra pada hari Sabtu tanggal 14 Juli melawan RT. 07, dan 2 pertandingan bola volley putri pada hari minggu 15 Juli melawan RT. 04 dan 22 Juli melawan RT. 02.
Untuk bulutangkis Sabtu ini melawan RT. 07, sepertinya berat sekali untuk bersaing bahkan untuk menang. Dimana kalau dilihat RT. 07 memang rata di semua lini partai.
Meski begitu, RT. 09 tetap akan menurunkan pemainnya,mungkin bukan pemain inti seperti Pak Nandang, Pak Dirman, Pak Ranto, Pak Ari, tetapi pemain kelas 2-lah atau bahkan kelas-3nya, yach...itung-itung memeriahkan dan anggap saja sebagai ”sparing partner” atau bahkan sebagai lucu-lucuan or dagelan saja.
Dengan begitu..nantinya yang muda-muda pengalaman tanding akan banyak menimba ilmu.
Sebab kalopun ingin ngejar perolehan anka juga sudah tidak mungkin, dimana RT. 09 sudah 3 kali kalah dari 3 kali pertemuan dengan RT se-group.
Oke....semoga berhasil dan makin kompak RT. 09.
Viva 09. Cheeerrrr.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger
C1> Nuryanto (44) - Abdullah (45) -Asep SH (46) - Agung (47) - Gatot (48) - Dirman (49) - Munawar (50) - Nanang DBK (51) - Rahmat (52) - Wilson (53) - Teguh W (54) - Rahmanto (55) - Irfan (56) - Sentot (58) - Ari (59) - Tri Laksono (60) - Supri (61) - Hadi (62) - Iswadi (65) - Ambari (66).
C2> H. Yusman (01-02) - Poltak (05) - Andi Widyatmoko (06) - Budi S (07) - Aidin (08) Mardi (09) - Hariyadi (10) - Rudi (11) - Asep M (12).
C3>Mugi (01) - Slamet J (02) - Andi Atmaja (03)- Joni S (04) - Agus K (05) - Adiwibowo (06) - Paeran (07) - Ranto (09)- Teguh NY (12).
C4> Lutfi (01) - Daryono (02) - Andi Wijaya (03) - Mahbub (04) - Sofyan (05) - Wawan (06) - Nandang (10) - Pras (11) - Ugi (12) - Heri (12A).
C5> Awi (02) - Nurhayati (03) - Agus W (04) - Suharto (05) - Gio K (06) - Arif (12A) - Imam (14) - Yatman (15) - Nanang (16) - Teha (17).

update : 29 Jan 09